Wednesday, March 20, 2013

MEMBANGUN JARINGAN PC CLONING MENGGUNAKAN SOFTWARE WINCONNECT

Posted by Agus Barkah Hamdani Posted on 12:44 PM
Pada kesempatan ini, ekonsul akan menampilkan sebuah abstraksi skripsi dari jurusan teknik informatika dengan judul "Membangun Jaringan PC Cloning Menggunakan Software Winconnect" dari Univ Pembangunan Panca Budi Medan. Dalam abstrak-nya, penulis memaparkan bahwa dengan berkembangnya teknologi komunikasi dan informasi, telah memberi pengaruh yang signifikan bagi pengolahan data. Data dari satu ter­minal sumber dapat ditransfer ke terminal lain melalui media transmisi. Transfer data dengan menggunakan transmisi elektronik biasa disebut dengan istilah komunikasi data ( data communication ) Dari sinilah berkembang teknologi yang disebut sebagai jaringan komputer.
PC Cloning, merupakan suatu konsep jaringan komputer yang menekankan pada proses komputasi disisi server dan sisi client yang berkinerja seminimal mungkin. Dengan PC Cloning, sisi client yang memiliki spesifikasi rendah dapat menjalankan semua aplikasi yang diinstal di server tanpa harus menginstal aplikasi yang bersangkutan di sisi client.
Skripsi ini membahas langkah-langkah penginstalan PC Cloning seperti instalasi software, konfigurasi sistem dan penerapannya dengan menggunakan software pihak ketiga yaitu Winconnect. Untuk mempelajari bagaimana cara kerja PC Cloning, skripsi lengkapnya bisa di download dapa link di bawah ini.



cara download : blok link dibawah, kemudian klik kanan lalu pilih opsi "go to..."
download skripsi pada //www.tusfiles.net/j4os46iyp6wi
Sponsors : Hangup Circle | Customize Blogger Template | Best Blogger Themes
Copyright © 2013. ekonsul - All Rights Reserved
Template Design by Razor Madush | Published by New Blog Themes
Powered by Blogger
New Blogger Themes New Blogger Themes