Sunday, April 28, 2013

SOFTWARE START MENU WINDOWS 8

Posted by Agus Barkah Hamdani Posted on 8:19 PM
Akselerasi windows 8, dikenal jauh lebih baik dibandingkan dengan versi pendahulunya, khususnya windows 7. Dilihat dari sisi user interface (UI), windows 8 juga terlihat lebih soft. Terlebih jika dilihat dari model start menu, yang berbeda jauh dengan versi windows 7. Beberapa perbedaan UI, ada yang terkesan mempermudah pengguna dalam operasionalnya. Akan tetapi, tidak sedikit juga yang merasa asing, bahkan ada pula yang merasa kesulitan, karena harus banyak beradaptasi.
Berbicara mengenai start menu, merupakan salah satu fitur yang sangat berbeda. Baik dari sisi tampilan, bahkan konten yang ditampilkan dalam start menu windows 8, sangat berbeda. Secara pribadi, saya sempat merasa kesulitan karena perlu adaptasi dalam menggunakan windows 8, khususnya pada opsi-opsi yang ada dalam start menu. Khususnya, untuk mengakses recent program dan recent item. Ada beberapa alternatif cara untuk mengembalikan model start menu windows 8, menjadi seperti model start menu di windows 7. ada yang melalui software yang menyatu dengan crack, ada yang menggunakan software theme customize seperti windows blind, ada pula yang menggunakan software yang memang khusus dibuat untuk merubah tampilan start menu windows 8.
Dari beberapa pilihan sebagaimana yang telah dipaparkan sebelumnya, menggunakan software yang memang dibuat untuk merubah tampilan start menu windows 8, adalah pilihan yang tepat. Untuk link download, lihat di bawah. Ada banyak keuntungan yang bisa diperoleh. Akselerasi rasa windows 8, produktivitas semakin tinggi karena menggunakan UI windows 7. selain itu, ada beberapa keuntungan lainnya. Berikut adalah 7 keuntungan yang bisa diperoleh:
1. Model logo bisa dimodifikasi sesuai keinginan.
2. Tersedia model logo yang bisa di download di website developernya.
3. Bisa berkreasi logo start menu sendiri, dengan menggunakan software sedign grafis.
4. Memiliki Opsi sendiri yang mirip dengan opsi setting start menu bawaan.
5. Opsi tambahan yang bisa di set, untuk meningkatkan akselerasi.
6. Memiliki opsi untuk mempertahankan start menu windows 8.
7. Opsi untuk memanggil start menu windows 8.
Bagainama cara penggunaannya? silahkan lihat pada http://www.ekonsul.com/2013/04/modifikasi-start-menu-windows-8.html. Pelajari juga cara instal softwarenya di http://www.ekonsul.com/2013/04/cara-instal-start-menu-windows-8.html. Semoga artikel ini bermanfaat, jika memang bermanfaat, mungkin teman disekitar juga membutuhkannya. Karenanya, silahkan share pada yang lain.


daftar sumber tulisan
sumber freeware dari //www.startitback.com/
sumber logo model start menu dari //browse.deviantart.com/?q=start+button+orb


cara download : blok link dibawah, kemudian klik kanan lalu pilih opsi "go to..."
download software di //www.tusfiles.net/xf2x96thvosy
download logo model start menu di //browse.deviantart.com/?q=start+button+orb
Sponsors : Hangup Circle | Customize Blogger Template | Best Blogger Themes
Copyright © 2013. ekonsul - All Rights Reserved
Template Design by Razor Madush | Published by New Blog Themes
Powered by Blogger
New Blogger Themes New Blogger Themes